Profil Sekolah


SDN Kalisari 1  adalah 1 dari  48 sekolah dasar yang terdapat di wilayah Kecamatan Sayung Kabupaten Demak. Secara geografis SDN  Kalisari 1 terletak di Kecamatan Sayung bagian selatan berbatasan dengan Kecamatan Mranggen dan Kota Semarang. Dari kota Kecamatan Sayung, SDN Kalisari 1 terletak 5 km ke arah selatan.
SDN Kalisari 1 merupakan sekolah tertua di Kecamatan Sayung karena telah berdiri sejak tahun 1926 sebelum Indonesia merdeka.Bangunan asli berupa sekolah panggung yang dibangun pada masa penjajahan Belanda.Bangunan tersebut mengalami pembaruan pada era tahun 2000 di bawah kepemimpinan Kepala Sekolah Bapak Drs. Nasirun.Selain SDN Kalisari 1, di Desa Kalisari juga terdapat SD lain yang muncul kemudian seiring berkembangnya jumlah penduduk. SD tersebut antara lain: SDN Kalisari 2, SDN Kalisari 3, dan SDN Kalisari 4.
Secara demografis, penduduk desa Kalisari tergolong padat. Pada tahun 2009 penduduk Desa Kalisari berjumlah 8975 jiwa yang tersebar di 6 dusun (krajan utara, krajan selatan, pendilan, manggian, dukuhan, dempel). Secara ekonomis, masyarakat Desa Kalisari merupakan masyarakat pedesaan dengan mata pencarian pada sektor pertanian, perdagangan, dan industri.Secara teologis, masyarakat Desa Kalisari merupakan pemeluk agama Islam yang taat.Hal itu terlihat dari banyaknya tempat ibadah (masjid/musholla); banyaknya lembaga pendidikan islami baik yang sifatnya formal maupun nonformal seperti MI/MTs/MA/Pondok Pesantren; dan masih dipatuhinya tradisi keagamaan yang bersifat islami.